BSI Maslahat Gelar Aksi Donor Darah di Kantor Pusat BSI dan Masjid Sunda Kelapa Jakarta

\"\"

BSI Maslahat menggelar aksi donor darah di Gedung The Tower Kantor Pusat BSI Jakarta Selatan dan Gedung Bundar Masjid Agung Sunda Kelapa, Jakarta Pusat pada 20-21 Maret 2023. Donor darah merupakan bentuk kepedulian dan solidaritas sosial kepada masyarakat menyambut Ramadan 1444H.  Melalui aksi donor darah ini, BSI Maslahat berharap menginspirasi dan memotivasi masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam kegiatan sosial yang bermanfaat bagi banyak orang.

Manager BSI Care Group BSI Maslahat, Dedi Setiawan menyampaikan permintaan untuk mengadakan donor darah ini cukup tinggi sejak tahun lalu, namun baru dapat terlaksana di tahun ini dengan menyasar karyawan Kantor Pusat BSI.

“Kami berharap bisa mendapatkan 150 kantong darah untuk membantu PMI DKI Jakarta dalam menyediakan stok darah di bulan ramadhan dan hari raya nanti”, ucap Dedi Setiawan.

Selain itu, BSI care bekerjasama dengan pihak Masjid Agung Sunda Kelapa terkait aksi donor darah yang diperuntukkan bagi jamaah dan masyarakat umum sekitar masjid. Dengan harapan masjid dapat menjadi pusat kegiatan sosial juga di masyarakat.Alhamdulillah aksi donor darah yang akan dilaksanakan selama 2 hari ini bisa mendapatkan 159 kantong darah.

“Kami ingin membantu pihak PMI dalam menyediakan stok darah di Bulan Ramadan dan hari raya Idul Fitri, insya Allah setiap aksi donor akan kami laksanakan rutin kedepannya setiap 3 bulan di setiap lokasi”,  jelas Dedi Setiawan.

Alhamdulillah aksi donor darah yang akan dilaksanakan selama 2 hari ini bisa mendapatkan 159 kantong darah. BSI Maslahat mengucapkan terima kasih kepada seluruh pendonor yang telah berpartisipasi dalam aksi donor darah ini dan berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat yang membutuhkan.

BSI Maslahat merupakan mitra strategis dari PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) dalam melakukan penghimpunan dan penyaluran dana ZISWAF, CSR dan Dana Sosial yang berpacu pada indikator sustainability. Sehingga pemanfaatan programnya dapat berdampak luas. 

Pada tahun ini, BSI Maslahat mempunyai campaign dan produk baru diantaranya Give 20k dan goamal.org. Program campaign Give 20K meliputi, ekonomi, pendidikan, kemanusiaan, masjid dan lain sebagainya.

 

Sedangkan goamal.org adalah platform sedekah online penghimpun dana zakat, infak, dan wakaf yang dikelola oleh BSI Maslahat. dengan goamal.org, sahabat bisa berdonasi semudah scan QRIS. Selain itu, pembayaran donasi sahabat bisa berapa saja, dimana saja, dan kapan saja.

 

Â