Doa Masuk Masjid beserta Terjemahannya

\"\"

Saat hendak masuk ke dalam masjid ada adab yang harus diperhatikan. Seperti membaca doa saat pergi menuju masjid, berjalan ke masjid tanpa tergesa-gesa, berangkat dalam keadaan suci atau telah berwudhu, mengenakan pakaian, bersih, wangi, perbanyak dzikir dan shalawat, masuk ke dalam masjid dengan melepaskan dahulu alas kaki kiri dan masuk dengan kaki kanan, membaca doa masuk masjid dan mengerjakan shalat tahiyatul masjid.

Doa masuk masjid dianjurkan untuk dibaca oleh setiap muslim saat hendak masuk ke dalam masjid. Sunnah membaca doa masuk masjid ini dikutip dari salah satu hadits yang diriwayatkan oleh Imam Muslim, Abu Dawud, Nasa\’i, dan Ibnu Majah. Dalam hadits tersebut Rasulullah SAW bersabda,

Baca Juga: Doa dan Dzikir Setelah Sholat Tahajud agar Cepat Dikabulkan oleh Allah SWT

\”Jika salah satu di antara kalian itu masuk masjid, salamlah kepada Nabi SAW (bershalawat), kemudian berdoalah, \’Ya Allah, bukalah pintu-pintu rahmatMu untukku’, Ketika keluar berdoalah sebagaimana lafalnya, \’Ya Allah, sesungguhnya aku memohon fadilah kepada-Mu,\’\” (HR Imam Muslim, Abu Dawud, Nasa\’i, Ibnu Majah).

Doa Masuk Masjid Berbagai Versi

Membaca doa masuk masjid sebagai bentuk munajat kepada Allah SWT, supaya dibukakan pintu-pintu rahmat Allah SWT setelah memasuki rumah-Nya. Sehingga ibadah yang kita lakukan Insyaallah akan diterimaNya. Adapun bacaan doa masuk masjid terdiri atas versi panjang dan pendek sebagai berikut.

Doa Masuk Masjid Versi Panjang

أَعُوْذُ بِاللهِ العَظِيْمِ وَبِوَجْهِهِ الْكَرِيْمِ وَسُلْطَانِهِ الْقَدِيْمِ مِنَ الشَّيْطَانِ الرَّجِيْمِ. بِسْمِ اللهِ وَالْحَمْدُ لِلهِ. أَللَّهُمَّ صَلِّ وَسَلِّمْ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ. اَللَّهُمَّ اغْفِرْ لِي ذُنُوْبِي وَافْتَحْ لِي أَبْوَابَ رَحْمَتِكَ

Bacaan latin: 

A\’ûdzu billâhil \’azhîm wa biwajhihil karîm wa sulthânihil qadîm minas syaithânir rajîm. Bismillâhi wal hamdulillâh. Allâhumma shalli wa sallim \’alâ sayyidinâ muhammadin wa \’alâ âli sayyidinâ muhammadin. Allâhummaghfirlî dzunûbî waftahlî abwâba rahmatik.

Artinya:

\”Aku berlindung kepada Allah Yang Maha Besar, kepada Dzat-Nya Yang Maha Mulia, dan kepada kerajaan-Nya Yang Sedia dari setan yang terlontar. Dengan nama Allah dan segala puji bagi Allah.

Hai Tuhanku, berilah shalawat dan sejahtera atas Sayyidina Muhammad dan atas keluarga Sayyidina Muhammad. Hai Tuhanku, ampuni untukku segala dosaku. Buka lah bagiku segala pintu rahmat-Mu.\”

Baca Juga: Apa Hubungan Antara Takdir, Ikhtiar, Doa dan Tawakal?

Doa Masuk Masjid Versi Pendek

اللَّهُمَّ افْتَحْ لي أبْوَابَ رَحْمَتِكَ

Bacaan latin: Allahummaftha lii abwaaba rahmatika

Artinya:

\”Ya Allah, bukalah pintu-pintu rahmat-Mu untukku.\” (HR. Abu Dawud, Nasa\’i. dan Ibnu Majah).

BSI Maslahat merupakan mitra strategi dari PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) dalam melakukan penghimpunan dan penyaluran dana ZISWAF, CSR dan Dana Sosial yang berpacu pada prinsip ekonomi yang berkelanjutan.

Sehingga pemanfaatan program yang dijalankan dapat berdampak luas. Pada tahun ini, BSI Maslahat mempunyai campaign baru yaitu Give 20k dan platform donasi digital yang bernama goamal.org.