Meriahkan HUT RI Ke-79, BSI Maslahat berbagi Kebahagiaan bersama 500 anak Yatim di Gramedia Pettarani Makassar

Makassar, 26 Agustus 2024. Bank Syariah Indonesia melalui BSI Maslahat menyelenggarakan program Sahabat Bahagia Yatim sebagai bagian dari rangkaian memeriahkan HUT RI ke-79. Program ini meliputi talkshow kesehatan gigi dan kegiatan belanja buku untuk 500 anak yatim dhuafa di seluruh Indonesia dengan total bantuan Rp425.000.000.

Program Sahabat Bahagia Yatim digelar di Gramedia Pettarani Makassar, pada Senin 26 Agustus 2024.Dalam acara ini BSI bersama BSI Maslahat menghadirkan 50 anak yatim dhuafa dari Panti Asuhan Darussalam Antang yang berasal dari Regional Office BSI di Makassar dengan nilai bantuan sebesar Rp32.5 juta.

Acara ini dihadiri oleh jajaran pimpinan Bank Syariah Indonesia Regional X Makassar, Sukma Dwie Priardi; Deputy Operation BSI, Edi Dwi Efendi; Area Manager Makassar, Ichsan Mahyudi; Area Retail Transaction Banking Manager, Mirasni Idrus; Manager Network Group Lucky Firmansyah; dan Manager BSI Maslahat Region Makassar, Ichwan Jufri.

Baca juga: BSI Maslahat Selenggarakan Program Sahabat Bahagia Yatim Bersama BSI di Gramedia Matraman

Turut hadir pula Asisten Manager Store Gramedia, Agus Maulana; Ketua Persatuan Dokter Gigi Indonesia(PDGI) Kota Makassar, drg. Eka Erwansyah, dibantu teman Volunteer dari Area Makassar dan Awardee Islamic Social Development Program.

Anak yatim dhuafa sering kali menghadapi keterbatasan akses terhadap pendidikan dan kesehatan yang berkualitas. Hal ini dapat berdampak negatif pada perkembangan dan masa depan mereka.

BSI Maslahat menghadirkan program Sahabat Bahagia Yatim yang memadukan edukasi kesehatan gigi dan akses terhadap buku-buku berkualitas. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan kesehatan gigi dan mendorong minat baca di kalangan anak yatim dhuafa.

Dengan kegiatan ini semoga menjadi semangat baru anak anak kita untuk terus belajar dan meningkatkan minat literasinya, dengan membaca pikiran semakin luas, jangan malas membaca. Pesan Sukma dalam sambutannya di kegiatan ini.

drg. Eka mengapresiasi BSI dan BSI Maslahat dengan hadirnya kegiatan kolaborasi kebaikan ini. Diharapkan kedepan kreatifitas kolaborasi seperti ini harus lebih masif dan kita dukung, terlebih membangun kesadaran anak sejak dini akan pentingnya kesehatan gigi dan mulut. PDGI juga menghadirkan Klinik Gigi Mobile untuk membantu adik adik memeriksa giginya dibantu oleh ibu Dokter gigi yang cantik dan baik hati. ujarnya sambil tertawa.

Gramedia sesuai Visinya menjadi ruang Inspirasi, semoga dengan kegiatan ini kita bisa mendapatkan banyak inspirasi kebaikan, terima kasih BSI dan BSI Maslahat telah memilih Gramedia, ungkap Agus Maulana.

Baca juga: BSI Maslahat Gelar Peningkatan Kapasitas Pendamping Program Desa BSI di Hambalang

Salah satu peserta program, Annisa (7 tahun), mengungkapkan perasaannya bahagianya bisa berbelanja alat sekolah dan buku di gramedia “akhirnya saya bisa merasakan berbelanja alat tulis dan buku untuk sekolah di gramedia, saya jadi tidak sabar untuk ke sekolah”

Dalam acara ini BSI Maslahat juga menghadirkan mobil klinik gigi yang merupakan mobil Layanan Gerak yang dapat melakukan pelayanan kesehatan gigi kepada masyarakat secara lebih luas. Diharapkan dengan mobil klinik gigi ini bisa meningkatkan edukasi dan layanan mengenai kesehatan gigi kepada masyarakat.

Untuk diketahui, BSI Maslahat adalah lembaga Amil Zakat Nasional mitra strategis dari PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) yang terdepan dalam mengelola zakat dan turut menguatkan ekosistem ekonomi syariah.

Yuk berbagi kebahagian untuk anak-anak yatim dengan bersedekah mudah melalui BSI Mobile https://bsim.page.link/donasi-anak-yatim-bsi-maslahat atau melalui Digital BSI Maslahat: https://digital.bsimaslahat.or.id/campaign/yatim.

BSI Maslahat adalah lembaga Amil Zakat Nasional mitra strategis dari PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) yang terdepan dalam mengelola zakat dan turut menguatkan ekosistem ekonomi syariah.