Peringati Milad ke-2, BSI Maslahat Selenggarakan Maslahat Competition Futsal

Dalam rangka memperingati Milad ke-2, BSI Maslahat menyelenggarakan Maslahat Competition Futsal. Selain futsal untuk eksternal juga diselenggarakan pertandingan Bulutangkis dan Tenis Meja untuk internal.

Untuk cabang olahraga Futsal, BSI Maslahat mengundang tim dari beberapa lembaga, antara lain Rumah Quran BSI Parung, ISE BSI, PFA BSI, CSG BSI, DAG BSI, DPG BSI, FOZ, Kopkarsyah BSI, BWI.

Dari Pertandingan Futsal dari beberapa tim, muncul tiga pemenang diantaranya adalah Juara 1 Kopkarsyah BSI, Juara 2 FOZ dan Juara 3 DAG BSI. Sportvaganza ini diharapkan dapat meningkatkan kebersamaan dan kekompakan antar lembaga zakat dan mitra BSI.

Baca juga: BSI Maslahat Dan Dompet Dhuafa Gelar Futsal Friendly Match

Direktur Eksekutif BSI Maslahat Sukoriyanto Saputro dalam sambutannya di pembukaan pertandingan Futsal antar lembaga menyampaikan “Alhamdulillah, kita dapat kembali bertemu dalam perayaan ulang tahun BSI Maslahat yang kedua. Terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh tim yang telah hadir dari FOZ, BWI, dan BSI. Apresiasi juga saya sampaikan kepada para peserta yang telah bersedia untuk berpartisipasi dalam turnamen futsal ini.”

 Semoga pertandingan persahabatan ini dapat mempererat tali silaturahmi antara BSI Maslahat dengan mitra strategis. Dengan begitu, proses penghimpunan dana dan penyalurannya dapat berjalan dengan lancar.

Direktur Operational BSI Maslahat, Nardi Winarno dalam penutupan acara menyampaikan “”Acara silaturahmi melalui olahraga futsal ini berjalan lancar berkat kepemimpinan wasit yang tegas. Terima kasih atas kehadirannya di tahun lalu. Bagi tim yang berhasil meraih kemenangan, besok akan ada penyerahan hadiah di acara CFD Funrising BSI Maslahat””

Baca juga: Peringati Milad ke-1, BSI Maslahat Selenggarakan Competition & Fun Match Sportvaganza

Pertandingan Futsal berlangsung pada 10 Agustus 2023 di GOR Ciracas, Jakarta Selatan dari pukul 8.00 WIB- 16.00 WIB.

BSI Maslahat telah mencapai usia 2 tahun. Di usia yang kedua tahun ini, BSI Maslahat berkomitmen memperkuat visi misi sebagai lembaga amil zakat nasional terdepan dalam memperkuat ekosistem ekonomi syariah.

Dengan tema milad ke-2 BSI Maslahat terus berinovasi dalam membangun kemaslahatan berkelanjutan kepada semua lapisan masyarakat. Dalam rangka memeriahkan milad tahun ini, terdapat 5 rangkaian acara yang akan digelar diantaranya Tasyakuran Milad, Fun’Raising, MasCom (Maslahat Competition), Muharrom Ceria, Ekspedisi Lawu.

Baca juga: Hari Olahraga Nasional 2023: Gelanggang Semangat Pemenang

BSI Maslahat pada tahun ini telah bertumbuh menjadi lembaga modern dengan model pencatatan yang kuat berbasis data dan aktual sebagai ciri dari lembaga modern. BSI Maslahat menjadi lembaga ZISWAF yang strategis dalam industri syariah karena ada perundangan yang melandasinya kata Dewan Pembina BSI Maslahat, Anton Sukarna.

Dengan tema “Inovasi Membangun  Kemaslahatan Berkelanjutan” BSI Maslahat memiliki dua fokus yaitu untuk terus fokus pada inovasi dalam menciptakan kemaslahatan dan kesejahteraan yang berkelanjutan bagi para mustahik dan masyarakat luas.

BSI Maslahat adalah lembaga Amil Zakat Nasional yang terpercaya, terdepan dan modern dalam menghimpun dan menyalurkan zakat, infaq, wakaf, dan dana sosial serta dana CSR dan sebagai lembaga yang menguatkan keuangan & ekosistem ekonomi syariah.