Awardee BSI Scholarship Latih Keterampilan Bahasa Inggris Anak-Anak di Social Project UNJ

\"\"

BSI Maslahat melaksanakan agenda sosial projek BSI Scholarship dengan tema pendidikan.  Sebanyak 15 awardee BSI Scholarship Kampus Universitas Negeri Jakarta (UNJ) memulai social project pada Jumat, 10 Februari 2023 di Kampung Gang Pure Bali, Pulo Gadung Jakarta Timur.

Agenda sosial projek ini dibuka dengan pemotongan pita oleh Funding Transactional Relationship Manager BSI Area Jakarta Rawamangun, Eka Yulius Bachtiar. Selain itu hadir juga Koordinator Kemahasiswaan dan Alumni UNJ, Achmad Lutfi dan Manager Kantor Perwakilan BSI Maslahat URO 3 Jakarta, Rully Rudianto.

“Semoga dengan adanya program sosial projek BSI Scholarship ini dapat terus menambah kebermanfaatan untuk masyarakat, selain itu supaya dapat terus memberi dampak yang lebih meluas dengan adanya penambahan jumlah penerima manfaat BSI Scholarship,” ucap Koordinator Kemahasiswaan dan Alumni UNJ.

Fakta pengajaran pendidikan bahasa Inggris di Kampung Gang Pure Bali terkendala karena faktor ekonomi, ilmu yang dipelajari di sekolah yang sulit dipahami karena metode kurang menarik.

Maka dari itu program SIBERKASIH (Smart, Inspirasi dan Penuh Kasih) diusulkan sebagai upaya peningkatan kemampuan berbahasa Inggris pada anak-anak usia 7-15 tahun warga Kampung Gang Pure Bali. Memberi warna baru dalam pengajaran edukasi yang menarik melalui permainan, perlombaan dan penampilan. Seperti story telling, membaca puisi, menyanyi dan penampilan drama.

“Semoga awardee BSI Scholarship mampu memberikan manfaat kepada masyarakat sekitar khususnya dalam bidang pendidikan, yang saat ini difokuskan oleh mahasiswa adalah pendidikan bahasa inggris kepada generasi penerus bangsa, harapannya kedepan BSI dan BSI Maslahat bisa terus memberikan maslahat kepada seluruh masyarakat indonesia,” kata Manager Kantor Perwakilan BSI Maslahat URO 3 Jakarta, Rully Rudianto.

“Terimakasih BSI, BSI Maslahat, dan UNJ yang telah memilih kampung kami menjadi lokasi sosial projek” ucap salah satu warga Kampung Gang Pure Bali, Pulo Gadung Jakarta Timur.

BSI Maslahat merupakan mitra strategis dari PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) dalam melakukan penghimpunan dan penyaluran dana ZISWAF, CSR dan Dana Sosial yang berpacu pada indikator sustainability. Sehingga pemanfaatan programnya dapat berdampak luas. 

Pada tahun ini, BSI Maslahat mempunyai campaign dan produk baru diantaranya Give 20K dan goamal.org. Program campaign Give 20K meliputi, ekonomi, pendidikan, kemanusiaan, masjid dan lain sebagainya.

Sedangkan goamal.org adalah platform sedekah online penghimpun dana zakat, infak, dan wakaf yang dikelola oleh BSI Maslahat. dengan goamal.org, sahabat bisa berdonasi semudah scan QRIS. Selain itu, pembayaran donasi sahabat bisa berapa saja, dimana saja, dan kapan saja.

Â