Milad ke-1, BSI Maslahat Kantor Perwakilan Semarang Bahagiakan Yatim Dhuafa di Saloka Theme Park

\"BSI

BSI Maslahat Kantor Perwakilan Semarang melakukan acara berbagi ke 100 yatim dhuafa di wahana wisata Saloka Theme Park Semarang pada 15  Agustus   2023  .  Acara ini merupakan rangkaian acara Berbagi ke 1.111 Yatim yang dilakukan di 8 wilayah BSI Maslahat seluruh Indonesia.

 

Hadir dalam acara ini Manager Kantor Perwakilan BSI Semarang Maslahat   yakni   Eko Pradana  , RCEO VII Semarang Bapak Ficko Hardowiseto, beserta   perwakilan PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI)   yang lainnya.

 

Manager Kantor Perwakilan BSI Semarang Maslahat, Eko Pradana menyampaikan santunan anak yatim adalah hal yang mulia sehingga dapat mendatangkan berkah dari Allah subhanahu wata\’ala.

 

Baca juga:   Yatim   Peringati Milah ke-1, BSI Maslahat Bahagia kan 1.111 Dhuafa 

Pihaknya berharap akan membawa kebahagiaan sejati kepada anak-anak yatim duafa dan meninggalkan jejak positif dalam perjalanan BSI Maslahat Kantor Perwakilan Semarang “Dengan semangat berbagi, kita bisa menambah kebahagiaan dan kepedulian bersama,” ujarnya.

 

BSI Maslahat saat ini telah berusia satu tahun sejak melakukan transformasi kelembagaan. Di usia pertama ini, BSI Maslahat memperkuat kiprahnya sebagai pihak terdepan dalam memperkuat ekosistem ekonomi syariah.

 

Baca juga:   Rangkaian Milad BSI, BSI Maslahat Gelar Khitanan Massal dan Donor Darah di Jambi

\"\"

Ficko Hardowiseto selaku CEO Regional VII Semarang menyampaikan, momentum ini diharapkan bisa terus menebar kemaslahatan dan menjalankan syiar kebaikan di berbagai bidang.

 

Dalam penghormatan milad ke-1 ini, dilakukan serangkaian acara yang digelar secara nasional diantaranya; Workshop Budaya AKHLAK BSI Maslahat, Tasyakuran Milad, Kompetisi Budaya AKHLAK, Jalan Sehat, Berbagi ke 1.111 Yatim dan Peresmian Kantor Baru. Selain mendapatkan banyak fasilitas dalam kegiatan Membahagiakan yatim dhuafa juga akan mendapatkan hiburan yang ada di Saloka Theme Park Mall Semarang.

 

BSI Maslahat sebagai mitra utama dari PT Bank Syariah Indonesia Tbk BSI Maslahat terus meningkatkan syiar sebagai sahabat sosial BSI dalam ekosistem ekonomi syariah.

 

Baca juga:   Milad ke-1, BSI Maslahat Kantor Perwakilan Bandung Membahagiakan Yatim Dhuafa di Trans Studio Mall

 

Selain itu   BSI Maslahat   juga berkomitmen untuk menciptakan program pemberdayaan Berkualitas serta berusaha menjembatani ekonomi untuk memenuhi kebutuhan umat. Penciptaan sumber daya baru juga diperlukan untuk meningkatkan keberlanjutan lembaga. Beroperasi sejak 17 November 2001, Yayasan Bangun Sejahtera Mitra Umat (BSM Umat) telah bertransformasi menjadi Yayasan Bangun Sejahtera Indonesia Maslahat (BSI Maslahat) pada 29 Juli 2022.

 

Transformasi ini, sebagai upaya memperkuat lembaga kiprah di tengah masyarakat dan sebagai upaya meningkatkan kemitraan dengan mitra strategis BSI Maslahat yaitu PT Bank Syariah Indonesia, Tbk.

 

BSI Maslahat   merupakan mitra strategis dari PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) dalam melakukan penghimpunan dan dana ZISWAF, CSR dan Dana Sosial yang berpacu pada prinsip ekonomi yang berkelanjutan.

 

Sehingga program pemanfaatan yang dijalankan dapat berdampak luas. Pada tahun ini, BSI Maslahat mempunyai campaign baru yaitu Give 20k dan platform donasi digital yang bernama   www.goamal.org.

 

Â