Jakarta, 21 Januari 2025 – BSI Maslahat menyelenggarakan kegiatan Coaching Movement bagi pegawai BSI Maslahat. Kegiatan dilaksanakan pada Minggu, 18 Januari 2026 di Kantor Pusat BSI Maslahat, Jakarta.
Tantangan dunia kerja yang semakin kompleks menuntut pegawai untuk adaptif, tangguh, dan terus mengembangkan kapasitas diri. Pendampingan dan refleksi menjadi kebutuhan penting agar pegawai mampu menghadapi perubahan sekaligus mengambil peran strategis di masa depan.
Baca juga: Menguatkan Penggerak Kebaikan, BSI Maslahat Gelar Pelatihan Fundraising Berbasis Dampak
Menyadari hal tersebut, BSI Maslahat berkomitmen mengembangkan sumber daya manusia. Kegiatan Coaching Movement hadir sebagai ruang refleksi dan penguatan diri bagi para pegawai BSI Maslahat.

Kegiatan diawali dengan penyampaian materi singkat oleh Coach Erry P. Ismali yang menekankan pentingnya kesadaran diri, arah & tujuan, serta kepemimpinan personal dalam perjalanan profesional. Kegiatan kemudian berlanjut ke sesi inti, yakni kelas coaching selama 45 menit yang dilaksanakan secara intensif dan personal.
Dalam sesi tersebut, setiap peserta mendapatkan pendampingan langsung one-on-one coaching bersama para coach ahli dan profesional. Pendekatan ini memungkinkan peserta untuk mengeksplorasi tantangan, potensi, serta langkah pengembangan diri secara lebih mendalam dan bermakna.
Direktur Operasional BSI Maslahat, Rusdi Musa Ishak, menyampaikan bahwa coaching menjadi pendekatan yang sangat relevan dalam pengembangan pegawai. “Dengan adanya proses coaching ini, kami berharap peserta dapat memperoleh perspektif baru dan hasil terbaik untuk pengembangan diri maupun kontribusi ke depan,” ujarnya.

Baca juga: BSI Maslahat Perkuat Kapasitas Relawan Lewat Pelatihan Standar Internasional Sphere
Wafia Multazima, salah satu peserta mengungkapkan “Kegiatan ini membuat saya lebih memahami potensi dan lebih percaya diri menghadapi tantangan di pekerjaan. Saya jadi lebih siap mengambil inisiatif dan berkontribusi nyata bagi tim dan masyarakat” ungkap Wafia.

Coaching Movement sendiri merupakan sebuah inisiatif sosial yang menghadirkan pro-bono coaching berkualitas untuk memberdayakan individu dan komunitas melalui proses coaching yang profesional dan berdampak. Dalam kegiatan ini, peserta didampingi menggali tujuan pribadi dan profesional, membahas tantangan nyata, serta berdiskusi menemukan solusi dan rencana aksi yang bersumber dari diri sendiri.
Melalui kegiatan ini, BSI Maslahat berharap peserta dapat menjalankan perannya dengan kesadaran yang lebih kuat dan kepercayaan diri yang meningkat. Para peserta juga diharapkan siap memberikan kontribusi yang lebih luas dan berkelanjutan bagi organisasi maupun masyarakat.
Baca juga: BSI Maslahat Gelar Pelatihan Legal Awareness untuk Tingkatkan Kepatuhan Hukum
Ingin mengenal BSI Maslahat lebih dekat? Klik di sini.
BSI Maslahat merupakan LAZNAS dan Nazir Wakaf resmi terdaftar di Kementerian Agama RI dan BWI

