Keistimewaan Melaksanakan Puasa Tasu’a dan Asyura

Keistimewaan puasa Tasua dan Asyura di bulan Muharram sangatlah banyak. Oleh karena itu, umat Islam dianjurkan untuk berpuasa sunnah Tasu’a dan Asyura ketika memasuki Tahun Baru Islam.

Muharram adalah bulan pertama dalam tahun Hijriah. Awal tahun Hijriah disebut juga Tahun Baru Islam. Bulan Muharram adalah bulan mulia dalam Islam yang memiliki dua hari penting untuk melakukan puasa sunnah, yaitu puasa Tasu’a dan Asyura. Melakukan puasa ini akan mendapat pahala meski tidak berdosa jika tidak dilakukan.

Berikut adalah ulasan mengenai Keutamaan Melaksanakan Puasa Tasu’a dan Asyura.

Baca juga: Wajib Tahu! Ini Sejarah, Perkembangan dan Dalil Terkait Wakaf dalam Islam 

Keistimewaan puasa Tasua dan Asyura

Dirangkum dari berbagai sumber, berikut keistimewaan puasa Tasu’a dan Asyura di bulan Muharram.

  1. Menghapus dosa setahun lalu

Rasulullah SAW menjelaskan bahwa puasa Asyura dapat menghapus dosa setahun yang telah lalu. Dalam hadis riwayat Muslim, beliau bersabda: “Puasa Asyura dapat meleburkan dosa di tahun yang lalu.”

2. Puasa sunnah yang paling utama setelah Ramadhan

Puasa di bulan Muharram, khususnya pada hari Asyura adalah puasa sunnah yang paling utama setelah puasa di bulan Ramadhan. Hal ini berdasarkan hadis dari Abu Hurairah: “Puasa (sunnah) yang paling utama setelh bulan Ramadhan adalah pada bulan Allah yaitu Muharram.”

3. Mendekatkan diri kepada Allah SWT

Puasa Tasua dan Asyura adalah kesempatan bagi umat Islam untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT. Dengan menahan lapar, haus, dan menjaga diri dari hal-hal yang membatalkan puasa, seorang muslim akan sadar akan imannya dan lebih dekat kepada Allah.

4. Dilaksanakan di bulan mulia

Muharram adalah salah satu dari bulan-bulan mulia dalam Islam. Ibadah yang dilakukan pada bulan ini, termasuk puasa Tasu’a dan Asyura, sangat disukai oleh Allah SWT. Bulan Muharram juga dikenal sebagai “bulan Allah” dan dilarang untuk berperang pada masa sebelum hijrah.

Baca juga: Ayat Al-Qur’an tentang Ekonomi, dari Jual Beli hingga Riba

Pada bulan ini adalah moment untuk setiap hamba meningkatkan kualitas takwa, sebab orang yang melakukan maksiat pada keempat bulan tersebut salah satunya Muharram akan mendapat balasan dosa yang lebih besar. Selain dosa yang mengalami pelipatgandaan balasan, pahala amal ibadah juga demikian.

BSI Maslahat adalah lembaga Amil Zakat Nasional mitra strategis dari PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) yang terdepan dalam menguatkan ekosistem ekonomi syariah.